Image1

Ukuran Standar Spanduk berdasarkan Kebutuhan Ruang dan Tempat Pemasangan

Berapakah ukuran standar spanduk atau banner? Ukuran spanduk standar di percetakan digital printing Kasima Grafika tidak ada ukuran standar minimal atau maksimal, karena berkaitan dengan masalah ukuran harus disesuaikan dengan kebutuhan terutama berkaitan langsung dengan di mana spanduk atau banner tersebut mau dipasang. Jadi sebaiknya sebelum pergi ke percetakan, sobat ukur terlebih dahulu tempat pemasangannya, misal mau dipasang di depan toko, maka ukurlah panjang depan toko tersebut dan perkirakan berapa kira-kira tingginya jangan sampai spanduk atau banner yang dibuat kepanjangan, atau terlalu tinggi sehingga menutup toko.


Sedikit cerita unruk dijadikan pelajaran, ada konsumen percetakan kami pesan spanduk, ukuran p x l semuanya dikira-kira di percetakan kami. Alhasil spanduknya kependekan, minta di sambung, bisa aja sih, tapi hasilnya jelek... terus bagi kami juga nambah kerjaan, yang serba salah, dikenakan biaya dia ga mau, padahal kan itu bukan kesalahan kami.

So! bagi sobat yang mau bikin spanduk, banner, baligho sebaiknya ukur dulu deh panjang dan lebarnya, apalagi kalau sobat sudah punya gambaran desainnya... itu good pisan,,,,baru pergi ke percetakan kami Kasima Grafika di Jalan Raya Pertigaan Genteng Pagerageung Tasikmalaya atau kirim via WA ke 085 213 974 463 atau ke email kasimagrafika@gmail.com.

Apalagi bagi sobat yang mau buat spanduk untuk dipasang pada roda,,,, ini jelas harus tepat betul ngukurnya, tidak boleh asal-asalan, apalagi dikira-kira. Kalau tidak pas malah nanti tampilannya kurang bagus bahkan jelek alias tidak enak dipandang mata.

Hal yang perlu diperhatikan juga selain ukuran banner adalah bagaimana banner itu mau di pasang. Apakah mau digantung memakai paku? atau memakai tali untuk ditarik kiri kanan? Kalau mau digantung memakai paku, maka finishingnya adalah memakai mata itik (ring bolongan setiap ujung dan tengah atas). Finishing mata itik ini biasanya digunakan untuk pemasangan spanduk toko atau warung.

Sedangkan kalau mau ditarik kiri kanan dengan memakai bambu, maka finishingnya adalah kantong, yaitu lubang untuk memasukan bilah bambu kecil. Tali nanti diikatkan pada bilah bambu tersebut atas bawah. Finishing kantong ini biasanya digunakan untuk memasang spanduk di jalan dengan cara dibentang..

Namun jika spanduk atau banner itu untuk dipasang di roda, maka finishingnya adalah lebih bahan. Lebih bahan ini digunakan untuk area jepit atau area presh bahan spanduk yang menggunakan flat.

Demikian informasi mengenai macam dan ukuran standar spanduk atau banner dan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan spanduk... Wallohu a'lam semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ukuran Standar Spanduk berdasarkan Kebutuhan Ruang dan Tempat Pemasangan"

Post a Comment